Megawati Adalah Simbol Kedigdayaan Perempuan Masa Kini

Oleh: Dr. Hj. Fitriani Manurung, Wakil Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Medan, Ketua Majelis Taklim DPC PDI Perjuangan Medan.
Selasa, 15 Juni 2021 13:30 WIB Jurnalis - Elva Nurrul Prastiwi

Jakarta, Gesuri.id - Hari ini aku masih terlalu pagi untuk melakukan aktifitas rutinitas yang menurut kawan-kawan membosankan duduk diruangan dengan ukuran 4x5 meter yang selalu ditemani secangkir teh, akupun memtutuskan untuk melihat beranda media sosial yang diramaikan ucapan selamat atas penganugerahan gelar Profesor kehormatan bagi Presiden Kelima RI Hj. Megawati Sukarnoputri yang sejak kemarin mengaduk emosi sebagian besar perempuan Indonesia,

Entah sengaja atau tidak atau mungkin saya sedang larut dalam kebahagiaan, tiba-tiba beranda medsosku memperlihatkan sebuah film yang kemudian saya menontonnya, film tersebut berjudul Gujan Saxena: The Kargil Girl yang diadopsi dari kisah nyata yang menceritakan seorang pilot perempuan India yang mampu menjawab keraguan publik atas kemampuan seorang perempaun.

Gujan Saxena nama perempuan tersebut selama perang kargil mampu menorehkan prestasi gemilang dengan lebih 40 kali melakukan misi, dan yang lebih penting adalah dirinya mampu menjawab keraguan dengan mengepakkan sayapnya ke angkasa sebagai perempuan ditengah budaya patriarki yang kuat di India.

Artikel ini bukanlah menceritaka sebuah film tapi maksud saya adalah bagaimana kita memperbaiki cara pandang kita terhadap perempaun yang kadang dianggap sebelah mata dan tidak memiliki hak apapun didunia ini kecuali wilayah domestik Rumah Tangga.

Baca juga :