PDI Perjuangan Borong Rekor di Pemilu 2019

Sejumlah rekor kemenangan yang diborong PDI Perjuangan di daerah menegaskan mesin partai bekerja.
Selasa, 23 April 2019 17:11 WIB Jurnalis - Nurfahmi Budi Prasetyo

PEMILU serentak tahun 2019 melahirkan sejumlah rekor baru bagi PDI Perjuangan. Selain berhasil menang 2 kali Pemilu secara beruntun, PDI Perjuangan dalam penghitungan sementara real count KPU, juga berhasil mengalahkan PKB di basis utamanya: Jawa Timur!

Selain itu, kemenangan Pilpres 2 kali beruntun juga merupakan kemenangan PDI Perjuangan, mengingat Capres yang diusung adalah kader terbaiknya: Ir. H. Joko Widodo. Kemenangan Pilpres terasa paripurna dengan keunggulan PDI Perjuangan dalam Pileg 2019.

Rekor lain PDI Perjuangan adalah kemenangan telak sekitar 92persen di Bali bagi Paslon 01 Jokowi-KH. Maruf Amin yang juga berdampak signifikan terhadap suara partai pimpinan Ibu Hj. Megawati Soekarnoputri di Pulau Dewata tersebut. Bali memang identik dengan PDI Perjuangan dan menjadi kandang Banteng selain Jawa Tengah.

Baca:Situng KPU 50%, PDI PerjuanganUngguldi Sejumlah Basis 02

Dalam penghitungan sementara, PDI Perjuangan akan menambah 2 kursi menjadi 6 kursi di Senayan dimana pada Pemilu 2014, ada 4 Anggota Legislatif dari Bali.

Baca juga :