Banteng Way Kanan Berkonsolidasi Cari Pengganti Edward

Seperti diketahui Wakil Bupati Way Kanan Edward Anthony meninggal dunia.
Senin, 17 Agustus 2020 16:13 WIB Jurnalis - Hiski Darmayana

Way Kanan, Gesuri.id- Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDI Perjuangan menginstruksikan Pengurus Cabang untuk berkonsolidasi dengan partai koalisi di Way Kanan guna mencari sosok pengganti Edward Anthony.

Ketua DPD PDI Perjuangan Sudin turut berduka atas meninggalnya Wakil Bupati Way Kanan Edward Anthony, sekaligus bakal calon berpasangan dengan Raden Adipati Surya.

Baca:Ikatan Istri Anggota DPR Fraksi PDI Perjuangan Bagi Sembako

Semoga almarhum khusnul khotimah. Saya dapat kabar duka jam 6 pagi, setelah itu saya instruksi DPC Way Kanan untuk konsolidasi dengan partai pengusung, karena kitakan berkoalisi, ujarnya.

Baca juga :