BMI Sumut Dukung PDI Perjuangan Raih Kemenangan di Pemilu

BMI Sumut akan mendorong kaum muda untuk peduli dengan kondisi rakyat, untuk hadir dan berjuang dalam menciptakan kesejahteraan rakyat.
Jum'at, 23 September 2022 23:59 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Medan, Gesuri.id - Ketua DPD Banteng Muda Indonesia (BMI) Provinsi Sumatera Utara (Sumut) Frangky Partogi Wijaya Sirait berkomitmen serius mendukung program PDI Perjuangan untuk memenangkan pemilu tiga kali beruntun alias Hattrick.

Kesiapan itu ditandai dengan komitmen seluruh pengurus BMI Sumut berjuang untuk mendudukan 50 sampai 100 kader PDI Perjuangan untuk duduk sebagai anggota DPRD se-Sumatera utara. Kader juga dipersiapkan untuk memenangkan Pilkada di Sumut. Target ini bukan wacana. Saat ini 50 persen penduduk Indonesia adalah generasi Z. Dalam konteks ini peran BMI dalam kebangsaan sangat penting, ujar Partogi.

Baca:Banteng Klaten Targetkan Raih 33 Kursi di DPRD

Pria kelahiran 14 April 1989 ini mengaku hari ini menjadi hari yang sangat bersejarah baginya dan para pengurus BMI Sumut lainnya. Karena hari ini ia dan seluruh pengurus dilantik dan diberi kepercayaan untuk meneruskan estafet perjuangan BMI Sumut lima tahun kedepan.

Baca juga :