Buka Pelatihan SAR Baguna, Ribka Tekankan Hal Ini

Baguna sudah berpengalaman dalam pertolongan warga pada berbagai bencana di berbagai daerah.
Kamis, 17 Juni 2021 14:00 WIB Jurnalis - Hiski Darmayana

Jakarta, Gesuri.id - Ketua Bidang Sosial dan Penanggulangan Bencana DPP PDI Perjuangan Ribka Tjiptaning mengingatkan seluruh kader PDI Perjuangan menolong masyarakart yang terkena bencana tanpa mengenal batas dan golongan tertentu.

Apalagi bila kita melihat apakah dia pendukung saya atau bukan. Jangan seperti itu! Yang penting kita tolong dulu, tanpa lihat latar belakang nya. Seperti seorang ibu menolong anaknya, khan tanpa syarat dan tanpa batas, pesan Ribka usai membuka penyelenggaraan Pelatihan Potensi SAR Badan Penanggulangan Bencana (Baguna) PDI Perjuangan 16-22 Juni 2021 di Cibubur, Rabu (16/6).

Baca:BagunaPDI Perjuangan Perkuat Program Konkrit Saat Pandemi

Ribka menjelaskan seluruh kader Baguna sudah berpengalaman dalam pertolongan warga pada berbagai bencana di berbagai daerah. Bahkan di beberapa tempat, Baguna PDI Perjuangan sudah tiba lebih dahulu di lokasi bencana dibandingkan tim daripemerintah.

Baca juga :