Jakarta, Gesuri.id - Ketua Bidang Ideologi dan Kaderisasi DPP PDI Perjuangan Djarot Saiful Hidayat, mengatakan sebagai pengguna medsos yang bijak, janganlah opini justru menimbulkan disrupsi pada kebhinnekaan, menimbulkan ancaman pada persatuan bangsa dan bahkan semakin menciptakan polarisasi masyarakat yang semakin melebar.
Kita sebagai kader PDI Perjuangan harus menyadari bahwa medsos sebagai sarana penyampaian pesan politik, seharusnya memanfaatkan teknologi ini sebagai media pendidikan politik yang sehat kepada masyarakat, Kata Djarot acara pelatihan influencer pengurus partai tingkat DPD dan DPC seluruh Indonesia di Sekolah Partai DPP PDI Perjuangan, Jalan Raya Lenteng Agung No.99 Jakarta Selatan, Jumat, (17/3).
Masalah kebhinnekaan mengarah ke separatisme dan rasisme yang muncul merupakan tantangan persaudaraan bangsa. Lalu Fanatisme absolut terhadap keseragaman yang berbeda dengan keberagamaan, solidaritas gerakan masyarakat mengarah kepada kelompok sendiri menciptakan dikotomi antara golongan, tandasnya.
Baca:BAMUSI Indramayu Gelar Peringatan Isra Miraj Sambut Ramadan