Subang, Gesuri.id Taruna Merah Putih (TMP), organisasi sayap Partai PDI Perjuangan, menggelar acara kaderisasi yang bertempat di Smart Hill, Kabupaten Subang, Jawa Barat. Acara ini dihadiri oleh sekitar 150 peserta yang berasal dari 20 kabupaten/kota di Jawa Barat, dengan tujuan utama mendorong generasi muda untuk menjadi pemimpin masa depan.
Hadir dalam acara tersebut sejumlah tokoh penting, termasuk Ketua Umum DPP Taruna Merah Putih Hendrar Prihadi, Anggota DPR RI Junico Siahaan, Wakil Ketua DPD PDI Perjuangan Jawa Barat Bedi Budiman, serta beberapa anggota fraksi PDI Perjuangan dari berbagai daerah di Jawa Barat. Kehadiran mereka memberikan dorongan dan semangat kepada peserta kaderisasi untuk menjadi kader yang militan dan memiliki jiwa kepemimpinan.
Ketua TMP Jawa Barat, Bayu Satya Prawira, dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan ini bukan hanya sekadar kaderisasi, tetapi juga sebagai upaya konsolidasi internal untuk memperkuat organisasi menjelang Pilkada yang akan digelar pada November mendatang.
Rangkaian kegiatan ini tentu bukan kaderisasi semata, tetapi juga konsolidasi internal guna memenangkan Kang Ono di Jawa Barat, ujarnya, Minggu (25/8).