Jakarta, Gesuri.id - Ketua Umum DPP PDI Perjuangam Megawati Soekarnoputri, melakukan halal bihalal secara virtual dengan ratusan pengurus partai dan organisasi sayap partai dari seluruh Indonesia.
Sejumlah pesan disampaikan oleh Megawati. Dari soal pertemuannya dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi), kewajiban mengikuti protokol kesehatan (Prokes) pencegahan covid-19, kepemimpinannya di partai, hingga Pilpres 2024.
Baca:Jokowi: Hati-Hati 15 Propinsi Alami Kenaikan Kasus Covid!
Megawati langsung berbicara dari kediamannya di Jalan Teuku Umar, Jakarta Pusat. Megawati didampingi oleh para pengurus pusat partai di dalam silaturahmi yang digelar Selasa (19/5), yakni Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto, Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani, Wasekjen Sadarestuwati dan Utut Adianto, dan ketua DPP lainnya. Diantaranya adalah Komaruddin Watubun, I Made Urip, Eriko Sotarduga, Wiryanti Sukamdani, Ribka Tjiptaning, Sri Rahayu, dan Hamka Haq.
Megawati menyampaikan bahwa dirinya telah melakukan halal bihalal dengan Presiden Jokowi. Sang presiden datang ke kediamannya di Teuku Umar pada dua hari yang lalu. Presiden RI Kelima itu mengaku banyak bicara soal mudik lebaran lalu.