Hasto: Elektoral PDI Perjuangan Teratas, Hadir Bagi Rakyat

Konsentrasi utama partai memperkuat harapan rakyat di tengah pandemi. Survei hanya alat ukur, elektoral sejati berada di hati rakyat.
Senin, 29 Maret 2021 10:56 WIB Jurnalis - Elva Nurrul Prastiwi

Jakarta, Gesuri.id - Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto mengatakan hampir seluruh lembaga survei yang kredible karena metodologinya,menempatkan elektoral PDI Perjuangan tertinggi.

Baca:Aria Bima: Rumah Budaya Untuk Rakyat, Teduhkan Politik

Tentunya kami bersyukur, tetapi elektoral sejati Partai berada di hati rakyat, karena survei hanyalah alat ukur sesaat, dan yang penting kerja di tengah rakyat dengan penuh keyakinan politik. Survei terakhir yang dilakukan Charta Politika menempatkan PDI Perjuangan pada elektoral tertinggi, yakni 20,7%. Kedua Gerindra 14,2% dan ketiganya PKB 9,7%. Dan masih ada 22,3% yang tidak jawab (undecided), ujar Hasto dalam keterangan persnya, Senin (29/3).

Menurutnya, dengan elektoral yang tinggi tersebur, seluruh anggota dan kader PDI Perjuangan diminta untuk tidak cepat puas diri, dan sebaiknya lebih memilih bekerja keras membantu rakyat, dan tiada hari tanpa pergerakan politik.

Baca juga :