Iis Sugianto: Megawati Ingatkan Caleg Bekerja dengan Hati  

Caleg harus benar-benar mengerti dan sadar apa yang sedang diperjuangkan.
Kamis, 25 Oktober 2018 20:50 WIB Jurnalis - Effatha Gloria V.G. Tamburian

Depok, Gesuri.id - DPP PDI Perjuangan menggelar acara Pembekalan Calon Anggota Legislatif DPR RI Pemilu Tahun 2019 - Gelombang 1 di Wisma Kinasih Resort and Conference, Cilangkap, Tapos, Depok, Kamis (25/10).

Baca:DPP PDI Perjuangan Gelar Pembekalan Caleg Gelombang Satu

Pembekalan Caleg DPR RI Pemilu Tahun 2019 tersebut bertemakan: Disiplin, Loyal, dan Iklhas. Acara tersebut berlangsung selama 3 hari yaitu pada 25-27 Oktober 2018.


Pembekalan tersebut bertujuan untuk memantapkan ideologi partai, strategi caleg, peta kekuatan dan kelemahan, analisa medan, wilayah kemenangan partai dan basis kompetitor.

Acara telah dibuka dengan sambutan oleh Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Sukarnoputri, pada Kamis siang.

Baca juga :