Megawati Terima Grup Musik Bimbo di Teuku Umar

Bimbo merupakan salah satu artis yang tampil mengisi acara. S
Jum'at, 23 Juni 2023 23:22 WIB Jurnalis - Haerandi

Jakarta, Gesuri.id - Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri menerima grup legendaris Bimbo di kediamannya, di Menteng, Jumat (23/6).

Megawati didampingi Bendahara Umum PDI Perjuangan Olly Dondokambey, Ketua DPP PDI Perjuangan Eriko Sotarduga, Wakil Ketua Panitia Bulan Bung Karno Ono Surono serta mantan Kepala Badan Ekonomi Kreatif Triawan Munaf menyambut kelompok penyanyi legendaris asal Bandung itu.

Dalam rangka puncak peringatan Bulan Bung Karno yang akan digelar besok di Stadio Gelora Bung Karno, Bimbo merupakan salah satu artis yang tampil mengisi acara. Sebelum menerima Bimbo, Megawati secara daring (online) mengikuti gladi bersih yang sedang berlangsung di GBK.

Baca:4.500 Kader Banteng Provinsi Lampung Berangkat ke DKI Jakarta

Baca juga :