Jakarta, Gesuri.id - Presiden RI Joko Widodo menghadiri Rapat Kerja Nasional ke IV PDI Perjuangan. Acara tersebut digelar di Kantor DPP PDI Perjuangan, Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (19/6).
Dari pantauan yang ada, Jokowi tiba dilokasi pada pukul 10:00 WIB. Dia nampak mengenakan kemeja batik berwarna coklat. Rakernas ini dihadiri oleh ketua, sekretaris, dan bendahara partai di seluruh Indonesia.
Baca:Rakernas19 Juni, PDI Perjuangan Bahas Komposisi Kader
Saat tiba di Kantor DPP PDI Perjuangan, Jokowi disambut langsung oleh Sekretaris jenderal PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto dan Ketua DPP PDI Perjuangan Prananda Prabowo. Jokowi juga nampak didampingi oleh Menteri Sekretaris Kabinet Pramono Anung.
Hasto mengatakan kegiatan Rakernas PDI Perjuangan merupakan kegiatan internal untuk menyiapkan langkah selanjutnya pasca pemilu. Ia menuturkan PDI Perjuangan akan merancang sejumlah agenda strategis ke depan.