Pangkalpinang, Gesuri.id - Anggota DPR RI, Rudianto Tjen membekali para peserta Sekolah Kader Pratama Gelombang I yang diselenggarakan oleh DPD PDI Perjuangan Babel selama dua hari, baru-baru ini, dengan wawasan dan kemampuan kepemimpinan yang kuat dan matang.
Hal ini, kata Rudi, merupakan bekal untuk para kader agar siap menjadi pemimpin di masa yang akan datang. Setidaknya, kata pria kelahiran Sungailiat tersebut, para kader PDI Perjuangan Babel bisa menjadi pemimpin di daerahnya masing-masing.
Baca:RudiantoTerus Gelorakan Semangat ke Kader Banteng Babel
Seorang pemimpin harus memiliki jiwa leadership yang kuat dan matang. Seorang pemimpin bukan orang yang suka menyalahkan anggota, tapi pemimpin adalah sosok yang berani bertanggung jawab atas anggotanya, kata Rudi, Senin (1/11).