Srikandi Banteng Jabar Christin Novalia Soroti Peran Perempuan Dalam Politik Praktis

Ia ingin perempuan berani tampil dalam politik praktis, untuk mewujudkan perubahan yang positif.
Senin, 30 Desember 2024 07:00 WIB Jurnalis - Effatha Gloria V.G. Tamburian

Jakarta, Gesuri.id - Partisipasi perempuan dalam politik praktis menjadi salah satu faktor penting dalam membangun demokrasi yang lebih inklusif dan berkeadilan.

Hal ini disampaikan Anggota DPRD Jawa Barat dari Fraksi PDI Perjuangan, Christin Novalia Simanjuntak, yang menekankan pentingnya keterlibatan aktif perempuan dalam pembuatan kebijakan publik.

Menurutnya, perempuan memiliki peran strategis dalam membentuk kebijakan yang dapat mengubah kehidupan masyarakat, terutama dalam menciptakan regulasi yang berpihak pada kesetaraan dan keadilan sosial.

Namun, Christin mengungkapkan masih terdapat berbagai tantangan yang harus dihadapi kaum perempuan dalam dunia politik, mulai dari faktor budaya hingga struktur politik yang masih didominasi oleh kaum laki-laki.

Oleh karena itu, ia ingin perempuan berani tampil dalam politik praktis, untuk mewujudkan perubahan yang positif.

Baca juga :