Sudirta Minta Kader Perempuan Harus Bermanfaat Untuk Rakyat

Pengetahuan atau teori tidak ada guna jika tidak dipergunakan untuk mengabdi kepada rakyat.
Senin, 27 Februari 2023 10:35 WIB Jurnalis - Haerandi

Jakarta, Gesuri.id - Wakil Kepala Sekolah Bidang Pengajaran dan Kurikulum Sekolah Partai PDI Perjuangan I Wayan Sudirta mengatakan, Pendidikan Kader Perempuan Tingkat Nasional 2023 merupakan salah satu upaya strategis dalam mendorong kader perempuan yang berkualitas, mampu berperan dan berkompetisi dalam mewujudkan kesejahteraan rakyat.

Wayan Sudirta juga mengutip pernyataan Bung Karno yang mengatakan pengetahuan atau teori tidak ada guna jika tidak dipergunakan untuk mengabdi kepada rakyat.

Baca:Banteng Jatim Sambut Positif Pendidikan Kader Perempuan

Bung Karno sangat menekankan manfaat pendidikan untuk pengabdian. Untuk itu, peran konkret kader partai dalam kehidupan masyarakat harus selalu digelorakan, tegas Wayan Sudirta yang juga Wakil Kepala Bidang Pendidikan dan Pelatihan Badiklat Pusat PDI Perjuangan.

Baca juga :