Surabaya, Gesuri.id - Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Surabaya Adi Sutarwijono menanamkan semangat gotong-royong kepada kader PDI Perjuangan untuk membantu warga yang membutuhkan.
Wah ini kalau hujan, airnya pasti masuk ke dalam rumah. PDI Perjuangan akan memperjuangkan untuk mendapatkan program perbaikan rumah dari Pemkot Surabaya, kata Adi Sutarwojono ketika melihat atap rumah yang jebol di kawasan Genting Kalianak, Asemrowo, Surabaya, Senin (31/10).
Sebelumnya, Adi menggerakkan kader-kader PDI Perjuangan Surabaya melakukan kerja bakti, bergotong royong dengan warga untuk membersihkan kampung di kawasan Genting Kalianak.
Baca:AdiTerima Curhatan Warga Kampung di Wonorejo