Betun, Gesuri.id - Anggota Komisi IV DPR RI, Yohanis Fransiskus Lema atau Ansy Lema membentuk kampung pisang seluas 10 hektare di Desa Wemeda, Kecamatan Malaka Timur, Kabupaten Malaka demi mendukung pengembangan daerah perbatasan tersebut dimana Kabupaten Malaka terkenal sebagai wilayah penghasil pisang terbesar di Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT).
Baca:TB Hasanuddin Salurkan Bantuan Peduli Banjir di Ujungjaya
Malaka adalah beranda depan Republik Indonesia. Saya memiliki perhatian penuh untuk Malaka agar menjadi daerah perbatasan yang maju dan sejahtera. Kampung Pisang adalah salah satu upaya nyata saya untuk membangun Malaka, ujar Ansy Lema.
Ia mengatakan itu dalam kata sambutan Bimbingan Teknis (Bimtek) bekerja sama dengan Direktorat Jenderal Hortikultura dengan tema Peningkatan Kapabilitas Petani/Pelaku Usaha Hortikultura di aula Hotel Cinta Damai, Betun, Senin (19/12).
Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS), menurut Ansy, pisang adalah komoditas buah unggulan di NTT.