BAGUNA Kabupaten Pemalang Evakuasi Jenazah ke Cirebon

Almarhum adalah kelahiran Cirebon, terakhir hidupnya mengikuti anaknya yang ada di Kab. Pemalang.
Selasa, 02 Februari 2021 14:42 WIB Jurnalis - Effatha Gloria V.G. Tamburian

Kabupaten Pemalang, Gesuri.id - Badan Penanggulangan Bencana (BAGUNA) DPC PDI Perjuangan Kabupaten Pemalang Peduli sesama dengan mengevakuasi jenazah Warga Desa Bojongnangka RT 002 RW 005 Kecamatan Pemalang untuk dibawa Kabupaten Cirebon, Jawa Barat, Selasa (2/2).

Baca:PIA DPR PDI Perjuangan BAGUNA Sulbar Aksi Peduli Gempa

Kepala BAGUNA DPC PDI Perjuangan Kabupaten Pemalang Sudarsono, S.Pt. Selasa pagi mendapatkan laporan dari Murino Pengurus Ranting PDI Perjuangan Desa Bojongnangka, bahwa ada kader PDI Perjuangan di desanya yang telah meninggal dunia pada hari Selasa Pukul 03.15 WIB dikarenakan penyakit lumpuh yang bernama M. Abdul Goni usia 58 tahun.

Almarhum adalah kelahiran Cirebon, terakhir hidupnya mengikuti anaknya yang ada di Kab. Pemalang. Sehubungan dengan kondisi keluarganya termasuk kategori kurang mampu, sedangkan keluarga menghendaki Almarhum untuk dikebumikan di Cirebon, sedangkan saat ini tidak ada biaya untuk membawa jenasah ke Cirebon.

Baca juga :