Banteng Kalsel Minta Vaksinasi Dilakukan Lebih Masif 

“Saya mendapat informasi bahwa di Puskesmas-Puskesmas kehabisan stok sedang menunggu distribusi dari Dinkes Provinsi Kalsel".
Senin, 19 Juli 2021 12:30 WIB Jurnalis - Hiski Darmayana

Banjarmasin, Gesuri.id- Vaksinasi Covid-19 di Kalimantan Selatan (Kalsel) terus digencarkan untuk menyasar semua warga yang telah berusia 18 tahun ke atas.

Dengan dukungan TNI dan Polri, vaksinasi secara massal digelar di sejumlah tempat dalam rangka menyukseskan program vaksinasi nasional.

Baca:Repdem Desak Polisi Tangkap Penimbun Vaksin !

Tercatat 425.584 capaian pada dosis pertama dan 212.313 capaian pada dosis kedua. Tentunya ini harus lebih dioptimalkan terlebih Kementerian Kesehatan telah mengeluarkan surat edaran yang menyatakan bahwa seseorang dapat divaksinasi tanpa memandang domisili maupun tempat tinggal di KTP.

Bang Dhin, sapaan akrab Muhammad Syaripuddin yang merupakan Wakil Ketua DPRD Provinsi Kalsel mengatakan bahwa vaksinasi harus dilakukan lebih masif lagi.

Baca juga :