Jakarta, Gesuri.id - Pengurus PAC, Ranting dan Anak Ranting PDI Perjuangan Kecamatan Simokerto gelar pembagian takjil Bulan Ramadhan di jalan Sidotopo kelurahan Simokerto, Minggu (9/3).
Pembagian Takjil tersebut disambut antusias warga yang melintas , sekitar 500 bingkisan habis dalam kurun waktu kurang dari 30 menit diserbu warga sekitar.
Baca:GanjarPranowo Tegaskan Pentingnya Integritas bagi Pemimpin
PAC PDI Perjuangan Kecamatan Simokerto, Sri Mardi Suseno menyampaikan bahwa kegiatan pembagian takjil ini merupakan gotong royong dari segenap pengurus partai secara keseluruhan.