Samosir, Gesuri.id - DPC PDI Perjuangan) Kabupaten Samosir gotong royong membersihkan enceng gondok di Kawasan Danau Toba dan melakukan penanaman pohon di Desa Maduma, Kecamatan Simanindo Kabupaten Samosir, Sabtu (28/1).
Kegiatan ini dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Ketua Umum PDI PerjuanganMegawati Sukarnoputri.
Baca:Karolin: Berantas Hama Sejak MulaiTanamhingga Panen
Kegiatan hari ini sengaja kita laksanakan sebagai kado terindah untuk Ulang Tahun Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Sukarnoputri yang ke 76 Tahun semoga beliau selalu diberi kesehatan dan kekuatan dalam memimpin PDI Perjuangan dan memberi sumbangsih yang nyata bagi bangsa ini, kata Ketua DPD PDI Perjuangan Provinsi Sumatera Utara, Rapidin Simbolon melalui keterangan tertulis yang diterima di Medan, Minggu (29/1).