Jayapura, Gesuri.id - Kepala BKKBN Hasto Wardoyo ingin rebranding atau mengubah citra program keluarga berencana (KB) menjadi keluarga sehat dan sejahtera agar semakin dipahami dan diterima masyarakat.
Kami konsepnya yang pembangunan keluarga dan keluarga berencana ini adalah kualitas keluarga yang akan kita capai sehingga keluarga berencana di sini jangan dipersepsikan hanya dengan kontrasepsi dan membatasi anak, kata Hasto kepada wartawan usai audiensi dengan pemerintah daerah Provinsi Papua, Papua, Senin (18/11).
Baca:BKKBNdan Pemprov Riau Sepakat Tekan AKI
Dalam diskusi Penguatan Komitmen Membangun Program Berkearifan Lokal Bersama Kepala BKKBN dengan tema Keluarga Sehat Sejahtera di Provinsi Papua, Hasto juga menekankan pentingnya mengubah persepsi yang salah di tengah masyarakat mengenai keluarga berencana.