BMI Karawang Gelar Sosialisasi Dampak Buruk Stunting 

Stunting merupakan masalah gizi kronis, salah satu faktor kondisi ibu/calon ibu, janin, dan bayi/balita.
Rabu, 24 Agustus 2022 21:15 WIB Jurnalis - Haerandi

Karawang, Gesuri.id - DPC Banteng Muda Indonesia (BMI) Kabupaten Karawang melaksanakan Penyuluhan Pengenalan Diri dan Skrining Stunting Pada Ibu Hamil bagi masyarakat Desa Cintawargi Kecamatan Tegalwaru, Kabupaten Karawang, Rabu (24/8).

Stunting merupakan masalah gizi kronis, salah satu faktor kondisi ibu/calon ibu, janin, dan bayi/balita, termasuk penyakit yang diderita selama masa balita.

Dampak jangka panjang stunting adalah menurunnya kemampuan kognitif dan prestasi belajar, kekebalan tubuh rendah, dan risiko potensi penyakit kencing manis, obesitas, jantung dan pembuluh darah, kanker, stroke, dan disabilitas pada usia tua, serta kualitas kerja yang menurun.

Baca:Basarah Tekankan PenangananStuntingPerlu Peran Bersama

Baca juga :