Gesuri.id, Jakarta - Sejak wabah virus Covid 19 merebak di Indonesia, warga yang mendiami Pulo Gadung Jakarta Timur ikut resah. Pasalnya jumlah penderita Corona dari hari ke hari bertambah. Mereka khawatir bila sebarannya terus meluas apalagi Pulo Gadung termasuk kawasan padat penduduk.
Ditambah lagi ada satu orang warga pendatang dari Lampung yang kebetulan ngekos di Pulo Gadung ternyata menjadi Pasien dalam Pemantauan (PDP) Covid 19. Kebetulan ada anak yang sedang ngekos di daerah kami yang terdeteksi PDP. Saya baru tahu setelah temannya yang tinggal di sebelah kamarnya bercerita dan kini dia sudah pulang ke Bandar Lampung untuk memeriksakan diri, kata Theodora Ratna Widiastuti, warga yang tinggal di Jalan Pulo Asem Pulogadung Jakarta Timur.
Baca Juga:PDI Perjuangan DKI Gandeng Buddha Tzu Chi Perangi Corona
Menurut Ratna, saat tahu ada yang PDP di lingkungannya tersebut, RT bergerak cepat melakukan swadaya penyemprotan dengan terlebih dulu gotong royong membeli alat semprot berukuran besar. Kami pun dan beberapa orang di kos tersebut juga sudah lebih dulu melakukan penyemprotan, namun kini kami masih membutuhkan cairan desinfektan tersebut, katanya.