Jakarta, Gesuri.id - Anggota DPRD Kabupaten Barito Selatan (Barsel) Edy Saputra,SE memberi pesan kepada para pemuda di momen peringatan Hari Sumpah Pemuda yang jatuh pada hari Senin (28/10/2024).
Menurutnya, peringatan Hari Sumpah Pemuda tahun ini sebagai bentuk peningkatan semangat Persatuan dan Kesatuan bagi semua lapisan masyarakat.
96 tahun yang lalu para pemuda bangsa Indonesia bersama-sama mengikrarkan sumpah pada Kongres Pemuda II pada tanggal 28 Oktober 1928. Hal itu yang kemudian diperingati dengan hari sumpah pemuda dan menjadi momen untuk menumbuhkan semangat baru, kata Edy Saputra.
Ditegaskannya, peringatan Hari Sumpah Pemuda jangan hanya dimaknai sekadar seremonial belaka. Namun momen peringatan hari besar ini perlu adanya tindakan lebih seperti diresapi dan diimplementasikan dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.
Sebab, sejarah yang telah diukir oleh anak muda Nusantara itu terdapat darah pengorbanan dan semangat juang yang tinggi dan merupakan awal mula pemantik semangat anak bangsa.