Grobogan, Gesuri.id - Anggota Komisi IX DPR RI Edy Wuryanto menggelar Sosialisasi Program Jaminan Kesehatan Nasional Kartu Indonesia Sehat demi Pemerataan Pelayanan Kesehatan Komprehensif Masyarakat di Desa Tegowanu Wetan, Kecamatan Tegowanu, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah (Jateng), baru-baru ini.
Edy menyatakan, permasalahan kesehatan merupakan permasalahan utama dalam hidup. Setiap orang ingin sehat, dan tidak ada satupun individu yang menginginkan menjadi sakit.
Baca:EdyMinta Presiden Jamin Kesejahteraan Nakes Honorer
Akan tetapi kondisi sakit juga adalah hal yang tidak bisa kita hindari namun bisa kita solusikan bersama. Dalam kondisi sakit yang datangnya sering kapan saja tanpa direncana, hal yang sering membuat khawatir adalah terkait faktor biaya, ujar Edy.