Yogyakarta, Gesuri.id - Ketua DPC PDI Perjuangan Yogyakarta, Eko Suwanto menilai kemenangan tim nasional Indonesia U-22 meraih emas dengan menjuarai sepakbola SEA Games 2023 telah memberikan hadiah terbaik bagi Indonesia.
Tim asuhan Indra Sjafri menang 5-2 atas Thailand di laga final, memberikan inspirasi bahwa kerja keras, kebersamaan dalam upaya meraih kemenangan harus dikerjakan dengan bersungguh-sungguh.
Baca:Emas BolaSea GamesMomentum Bangkitnya Sepakbola Indonesia
Indonesia U-22 meraih medali emas SEA Games 2023 setelah menghajar Thailand dengan skor 5-2 dalam babak tambahan. Kedua tim sebelumnya bermain imbang 2-2 selama 90 menit.