Gandeng KKP, Ansy Gelar Pelatihan Pengolahan Produk Ikan

Pelatihan berlangsung selama dua hari (29-30 Agustus 2022) yang melibatkan 300 orang peserta dari kelompok pengolah produk ikan.
Selasa, 30 Agustus 2022 10:00 WIB Jurnalis - Effatha Gloria V.G. Tamburian

Kupang, Gesuri.id - Anggota DPR RI dari fraksi PDI Perjuangan, Yohanis Fransiskus Lema bekerjasama dengan Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) menggelar pelatihan pengolahan produk ikan untuk kelompok masyarakat di Kota Kupang dan Kabupaten Kupang.

Baca:Deklarasi Puan Presiden 2024, Muhadir: Punya DNA Presiden

Pelatihan berlangsung selama dua hari (29-30 Agustus 2022) yang melibatkan 300 orang peserta dari kelompok pengolah produk ikan yang berasal dari Kota Kupang dan Kabupaten Kupang.

Kegiatan dibuka Senin (29/8) oleh Yohanis Fransiskus Lema secara daring melalui aplikasi Zoom dari Jakarta, sementara peserta yang didampingi Dinas Kelautan dan Perikanan masing -masing mengikuti dari dua lokasi berbeda yakni gereja Ebenhaizer Oeba untuk peserta Kota Kupang, dan gereja Betesda Tarus untuk peserta dari Kabupaten Kupang.

Baca juga :