Jakarta, Gesuri.id Mantan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo menegaskan meskipun geopolitik dunia berubah, tantangan dunia berubah, dan ekonomi yang tidak mudah namun ada peluang besar yang bisa didapatkan oleh generasi masa depan, yaitu kemampuan penguasaan teknologi.
Hal itu dikatakannya Ganjar di depan ribuan mahasiswa baru Universitas Jenderal Soedirman (Unsoed), Purwokerto, belum lama ini.
Ganjar mengaku senang karena di Unsoed terdapat banyak mahasiswa dari luar pulau Jawa. Ganjar melihat mereka yang dari luar Jawa sangat senang bisa kuliah di sini.
Ini adalah kesempatan yang bagus dan saya senang di Unsoed ini, anak Papua enjoy kuliah di sini, terus kemudian dari Kalimantan dan Sumatera ada. Saya juga senang tadi salah satu mahasiswa yang dari Papua bisa video call dengan bapaknya yang ada di sana, dan kelihatan bapaknya menunjukkan wajah yang membahagiakan, kata Ganjar.
Lagu Franky Sahilatua berjudul Aku Papua menggema di Gedung Graha Widyatama Universitas Jendral Soedirman (Unsoed), Purwokerto. Lagu itu dinyanyikan oleh lima mahasiswa baru asal Papua, khusus untuk Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo.