Jakarta, Gesuri.id - Ratusan anak muda dari kalangan Gen Z terpantau berkumpul mengikuti workshop kiat-kiat masuk perguruan tinggi negeri (PTN) yang digelar relawan Ganjar Milenial Center (GMC) Jawa Tengah (Jateng), Sabtu (18/11).
Mereka terlihat antusias dan bersemangat saat menyimak dan belajar materi lolos masuk PTN yang dipaparkan oleh organisasi mahasiswa yang telah bekerja sama dengan relawan GMC.
Baca:Abdy Jelaskan KenapaGanjarPranowo Layak Jadi Presiden RI
Ratusan Gen Z ikut serta dalam kegiatan yang digelar di salah satu restauran di Kelurahan Bringin, Kecamatan Ngaliyan, Kota Semarang, Jateng. Mayoritas dari peserta merupakan siswa kelas 12 dari berbagai sekolah di Kota Semarang.