Gubernur Ganjar Tekankan Pendidikan Karakter

Ganjar tidak ingin persoalan surat keterangan tidak mampu (SKTM) saat penerimaan peserta didik baru (PPDB) mencuat kembali.
Rabu, 12 September 2018 11:15 WIB Jurnalis - Gabriella Thesa Widiari

Semarang, Gesuri.id - Selain biaya pendidikan yang terjangkau, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo menilai hal yang tak kalah penting adalah menanamkan pendidikan karakter pada diri siswa dan orang tua. Oleh sebab itu, Ganjar tidak ingin persoalan surat keterangan tidak mampu (SKTM) saat penerimaan peserta didik baru (PPDB) mencuat kembali pada masa mendatang.

Penting untuk mendidik karakter siswa dan orang tua. Ingat nggak kemarin persoalan SKTM malu-maluin. Membangun karakter itu artinya tidak bohong, tegasnya saat menjadi narasumber dialog Gubernur di Radio di Studio Mini Kantor Gubernur, Senin (10/9).

Baca: Pendidikan Akan Jadi Konsentrasi Ganjar Pranowo

Bagi Ganjar, pembangunan SDM tidak melulu dari sisi pendidikan. Upaya untuk merintis usaha mandiri juga bagian dari pembangunan SDM. Ganjar menjelaskan, ada tiga faktor utama yang menentukan seseorang mampu berdikari, yaitu keterampilan, akses modal, dan pendampingan.

Pendampingan inilah yang mendorong mereka untuk mandiri. Diajari pemasaran sampai packaging yang oke, sehingga nanti mereka bisa mandiri. Kita punya Dinas Koperasi dan UKM, Dinas Perindustrian dan Perdagangan, dan Dinas Tenaga Kerja yang punya program-program pelatihan, bebernya.

Baca juga :