Jakarta, Gesuri.id - Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto mengatakan terus mendukung kebijakan, keputusan strategis, dan tindakan Pemerintahan Presiden Jokowi-KH Maruf Amin didalam memastikan keselamatan rakyat menghadapi pandemi Covid-19.
Baca:Puan Desak Pemerintah Alihkan Oksigen Industri Untuk Medis
Kerja keras seluruh jajaran pemerintah, seluruh tenaga medis, dan gotong royong seluruh komponen bangsa diapresiasi. Namun perilaku diri sendiri agar hidup sehat juga sangat penting dalam membangun imunitas tubuh, ujarnya dalam keterangan tertulisnya, Selasa (6/7).
Menurut Hasto, pergerakan rakyat menjaga perilaku yang mendorong peningkatan imunitas tubuh sangat penting. Contoh sederhana menjaga kesehatan mulut.
Menjaga kesehatan mulut dengan tradisi sikat gigi, membersihkan rongga mulut, berkumur guna menangkal penyebaran virus, pemakaian masker secara tepat, serta peningkatan konsumsi vitamin dari bahan herbal sangat baik, dan hal tersebut tidak boleh dianggap remeh. Penelitian terpercaya menunjukkan bahwa penyebaran virus terjadi semakin cepat karena kurangnya perilaku disiplin dalam memakai masker, jaga jarak, tinggal di rumah, jaga kebersihan, tingkatkan kesehatan mulut dan imunitas diri, jelasnya.