Juan Wake: Kewajiban Moral Beri Kesadaran & Implementasi Nilai-Nilai Pancasila

Juan Wake: Kami ingin anak Indonesia memahami makna dari Pancasila dan dapat diaplikasikan dalam kehidupan mereka sehari-hari.
Selasa, 22 Agustus 2023 10:30 WIB Jurnalis - Haerandi

Jakarta, Gesuri.id - Ketua Badiklat PDI Perjuangan Tangselyang juga Ketua Yayasan Rumah Anak Pancasila, Juan Wake menyatakan, pihaknya mempunyai kewajiban moral guna memberikan kesadaran terutama implementasi sila-sila di Pancasila, sebagai bagian dari kehidupan sehari-hari.

Baca:#GanjarRebound Jadi Trending Topic, Elektabilitas Ganjar Ungguli Seluruh Bacapres

Kami ingin anak Indonesia memahami makna dari Pancasila dan dapat diaplikasikan dalam kehidupan mereka sehari-hari di lingkungan sekitar mereka , ujar Juan dalam kegiatan Yayasan Rumah Anak Pancasila- di Kawasan Blok M, Jakarta Selatan, Sabtu (18/8).

Pancasila yang digali oleh Bung Karno adalah sebuah pandangan hidup yang digali dari nilai-nilai dan tradisi, yang telah dihidupi ratusan tahun oleh masyarakat Indonesia, lanjut Juan.

Ia berharap Gerakan Anak Pancasila ini akan terus kami jalankan, untuk mengenalkan Pancasila kepada anak-anak usia dini dan remaja, sebagai bekal mereka menghadapi percampuran budaya di era globalisasi yang menggerus nilai-nilai ke-Indonesiaan.

Yayasan Rumah Anak Pancasila mengajak seluruh elemen masyarakat bergerak bersama untuk menanamkan Pancasila kepada generasi muda, salah satunya berkolaborasi dengan Pelayanan Adik Asuh, yang telah berdiri sejak tahun 1999.

Baca juga :