Semarang, Gesuri.id - Anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI Juliari P Batubara mengingatkan kalangan industri kecil dan menengah (IKM) untuk bisa tetap mempertahankan kualitas produknya.
Sukses tidaknya orang usaha itu tergantung si pelaku usahanya. Sepanjang mereka bisa mempertahankan kualitas dan memperluas pemasaran pasti sukses, kata Ari, sapaan akrab Juliari di Semarang, Jumat (7/9).
Baca:Juliari: Jokowi Milenial Banget!
Hal tersebut diungkapkannya saat Penyerahan Fasilitasi Bantuan Mesin dan Peralatan dari Kementerian Perindustrian kepada IKM di Kota Semarang yang berlangsung di Kantor Kecamatan Semarang Barat.
Diakuinya, kalangan IKM biasanya memiliki peralatan yang sudah berumur atau terbatas sehingga Kemenperin melalui aspirasi DPR, salah satunya Ari di daerah pemilihannya memfasilitasi peralatan.