Karolin Beri Bantuan Rumah Swadaya dari Tunjangan Bupati

Bantuan stimulan rumah swadaya diberikan kepada petani bernama Anselmus Agus warga dari Dusun Alam, Desa Semade, Kecamatan Banyuke Hulu.
Rabu, 30 Maret 2022 13:07 WIB Jurnalis - Manda Firmansyah

Landak, Gesuri.id Bupati Landak Karolin Margret Natasa menyerahkan bantuan stimulanrumah swadaya (BSRS) yang dananya bersumber dari tunjangan fungsionalnya. Ini merupakan bentuk perhatiannya kepada masyarakat yang kurang mampu.

BSRS tersebut diberikan kepada Anselmus Agus warga dari Dusun Alam, Desa Semade, Kecamatan Banyuke Hulu yang sehari-harinya bekerja sebagai petani. Berkat kerjasama antara pemerintah kabupaten (Pemkab), pemerintah kecamatan, dan pemerintah daerah, BSRS dapat berikan kepada yang berhak menerimanya.

Baca :Bupati Karolin Terima Anugerah Perempuan Indonesia 2022

Kegiatan ini dari dana pemerintah, oleh karena itu tolong diikuti syarat-syarat dan ketentuannya, kemudian batas waktu pelaksanaan dan sebagainya harus sesuai dengan yang diarahkan oleh pemerintah. Kepada warga desa, keluarga dan tetangga mungkin bisa membantu bergotong royong mengerjakan pembangunan rumah ini agar bisa cepat selesai, ucapnya saat menyerahkan bantuan, Selasa (29/3).

Baca juga :