Ketua Fraksi PDI Perjuangan Gianyar Soroti Masalah Pembuangan Sampah Terpilah

Pembuangan sampah terjadwal masih menjadi masalah, yakni menumpuknya sampah di depan rumah karena tidak diangkut petugas sampah.
Rabu, 19 Juni 2024 19:37 WIB Jurnalis - Effatha Gloria V.G. Tamburian

Gianyar, Gesuri.id - Ketua Fraksi PDI Perjuangan Gianyar, Ketut Sudarsana merespon terkait keluhan masyarakat mengenai kebijakan Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Gianyar mengenai jadwal sampah terpilah.

Terkait pembuangan sampah terjadwal masih menjadi masalah, yakni menumpuknya sampah di depan rumah karena tidak diangkut petugas sampah. Bahkan masyarakat diduga membuang sampah sembarangan di pinggir jalan atau dibuang ke sungai, kata Sudarsana, Kamis (23/5/2024), setelah pihaknya menggelar rapat dengan Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Gianyar dan Dinas Pamajuan Masyarakat dan Desa (PMD) Gianyar.

Sudarsana yang juga Wakil Ketua Komisi II DPRD Gianyar ini, mengatakan setelah 20 hari penerapan Perbup Nomor 76 tahun 2024 tentang Pengelolaan Sampah Berbasis Kearifan Lokal yang dalam hal ini pemilahan sampah perlu dilakukan evaluasi.

Banyak dukungan, masukan dan bahkan keluhan dari masyarakat terkait kebijakan ini, ujar Sudarsana.

Menurut Sudarsana, laporan DLH Gianyar mengenai berkurangnya sampah ke TPA Temesi saat penerapan penjadwalan pembuangan sampah, bukanlah sebuah prestasi lantaran banyak sampah malah dibuang masyarakat ke sungai, ke pinggir jalan, ke tegalan dan bahkan dibakar.

Baca juga :