Jakarta, Gesuri.id Jajaran pengurus DPD PDI Perjuangan Jawa Timur dan DPC PDI Perjuangan Kota Surabaya ikut dalam aksi menanam pohon dan membersihkan Daerah Aliran Sungai (DAS) Ciliwung yang diselenggarakan DPP PDI Perjuangan, Minggu (21/2).
Ketua DPD PDI Perjuangan Jawa Timur Kusnadi mengatakan, gerakan Cinta Ciliwung Bersih kali kedua ini sebagai wujud penerapan politik hijau yang digalakkan Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri.
Baca:HUT ke-48 PDI Perjuangan, Banteng PatiTanamRibuan Pohon
Ini adalah wujud kecintaan Ibu Ketua Umum terhadap lingkungan. Kegiatan ini adalah tindakan nyata yang dilakukan Partai untuk merawat kelestarian lingkungan, terang Kusnadi usai menanam pohon di pinggiran Sungai Ciliwung, Jakarta selatan, Minggu (21/2).