Medan, Gesuri.id - Ketua PAC PDI Perjuangan Medan Labuhan, Rion Aritonang, SH, MH, meminta Walikota Medan, Bobby Afif Nasution, untuk segera merespons krisis banjir di sejumlah titik di Kecamatan Medan Labuhan dengan mendirikan posko kesehatan dan dapur umum.
Kondisi ini sangat mendesak mengingat genangan air yang telah berlangsung berhari-hari, mengakibatkan gangguan kesehatan dan kekurangan asupan makanan bergizi di tengah masyarakat.
Saat meninjau langsung lokasi terdampak banjir di Kelurahan Martubung, Kelurahan Sei Mati, dan Kelurahan Besar, pada Sabtu (7/9/2024), Rion menegaskan pentingnya perhatian serius dari pemerintah kota.
Meskipun Bobby Afif Nasution tengah mempersiapkan diri maju sebagai Gubernur Sumatera Utara, kepentingan masyarakat Medan, terutama yang terdampak banjir, harus tetap menjadi prioritas, ujar Rion.
Selain itu, ia menyoroti rendahnya kepedulian anggota DPRD Medan pasca masa pencalonan legislatif pada awal 2024. Kita melihat ada penurunan perhatian dari para wakil rakyat setelah Pemilu, padahal masyarakat sangat membutuhkan bantuan, tambahnya.