Mercy Barends Salurkan 300 Paket Sembako di Kota Ambon

Penyaluran bantuan sembako ini dilakukan melalui Yayasan Salele Maluku.
Jum'at, 25 Agustus 2023 23:59 WIB Jurnalis - Haerandi

Ambon, Gesuri.id - Anggota Komisi VII DPR RI Mercy Barends bekerjasama dengan PT. Pertamina Hulu Energi menyalurkan sebanyak 300 paket sembako pada tiga titik di Kota Ambon baru-baru ini. Penyaluran bantuan sembako ini dilakukan melalui Yayasan Salele Maluku.

Baca:Dewi Aryani Syukuran Guru PPPK Se-Kabupaten Tegal Bantu Dirikan Koperasi

Sejumlah 300 paket sembako itu, sebagian diantaranya disalurkan kepada masyarakat di tiga lokasi berbeda di Desa Batumerah, Kecamatan Sirimau. Yakni, di Balai Pertemuan Kompleks Tanjung, RT 001/ RW 05, di Kampung Tihu dan di teras Masjid Nuruddin Lorong Putri, RT 005/ RW 19.

Bantuan paket sembako itu diserahkan secara simbolis langsung oleh Anggota Komisi VII DPR RI Fraksi PDI Perjuangan Dapil Maluku, Mercy Chriesty Barends (MCB), External Communication Stakeholder Relations PT. Pertamina Hulu Energy, Cecilia Octavia, dan Ketua Yayasan Salele Maluku, Ivra Barends.

MCB kepada wartawan mengatakan, tujuan kegiatan bakti sosial tersebut selain untuk mempererat tali silaturahmi bersama seluruh warga masyarakat, juga sekaligus lebih mendekatkan Komisi VII DPR RI bersama mitra kerjanya dengan masyarakat.

Baca juga :