Medan, Gesuri.id -MRS Foundation dan Medan Rangers mengajak masyarakat untuk melakukan gotong royong kemanusiaan guna meringankan beban masyarakat yang terdampak pandemi Covid-19, khususnya pasien isoman yang ada di Kota Medan.
Baca:MS Kaban Desak MPR Adili Jokowi, Didasari Kebencian !
Hal itu diungkap oleh Anggota DPRD Sumatera Utara (Sumut) Meryl Rouli Saragih dalam keterangan tertulisnya bersama Pengurus Medan Rangers, Christy Sitorus, Putri Mentari, Steven Guntur dan Rico Satria.
Meryl mengatakan bahwa gotong royong yang dilakukan ini sudah berlangsung dari awal pandemi 2020 dengan mendistribusikan 1,500 masker, 350 Paket sembako, 9,500 makanan siap saji untuk Ojol, tukang becak, dan supir angkot serta memberikan APD ke 10 Puskesmas.
Kegiatan ini akan terus di lanjutkan sampai pandemi ini berakhir.