Ono Surono Serap Aspirasi soal Pertanian hingga Kelautan di Pabean Udik Indramayu

Ono Surono mengungkapkan Desa Pabean Udik merupakan wilayah yang sering dikunjunginya sejak kecil.
Kamis, 14 November 2024 07:00 WIB Jurnalis - Effatha Gloria V.G. Tamburian

Indramayu, Gesuri.id - Wakil Ketua DPRD Provinsi Jawa Barat, Ono Surono, menggelar Reses I Tahun Sidang 2024-2025 di Balai Desa Pabean Udik, Kecamatan Indramayu, Kabupaten Indramayu, Selasa (12/11/2024).

Dalam reses perdana tersebut, disambut baik oleh masyarakat Pabean Udik dan warga sekitar. Terbukti banyak warga yang mengusulkan beberapa aspirasi yang langsung disampaikan ke Ono Surono.

Dalam kesempatan itu, juga dilakukan sesi tanya jawab penyerapan aspirasi masyarakat yang langsung disampaikan ke Ono Surono, dari masalah pertanian, perikanan, infrastruktur jalan, sampai masalah sosial lainnya.

Menyanggapi hal tersebut, Wakil Ketua DPRD Provinsi Jawa Barat, Ono Surono mengungkapkan, Desa Pabean Udik merupakan wilayah yang sering dikunjunginya sejak kecil, karena wilayah tersebut dekat dengan tempat tinggalnya di daerah Karangturi.

Sehingga Ono Surono yang pernah menjabat sebagai Ketua KPL Mina Sumitra tersebut paham bagaimana potensi Desa Pabean Udik dengan berbagai permasalahan lingkungan dan sosial masyarakat.

Baca juga :