Bantul, Gesuri.id - DPP PDI Perjuangan menentang dengan keras upaya revitalisasi yang dilakukan oleh Pemprov DKI Jakarta di Taman Ismail Marzuki (TIM). Taman yang terletak di bilangan Cikini, Jakarta Pusat itu dianggap sebagai pusat peradaban dan kebudayaan sehingga harus dilindungi oleh negara.
Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto mengatakan, Indonesia merupakan negara yang punya kepribadian menghargai budaya. Oleh karena itu, Hasto menilai wajar para seniman dan budayawan menolak dengan keras revitalisasi TIM dengan dibangun hotel bintang lima oleh Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.
Kami sangat memahami dan mendukung sikap para seniman, sehingga TIM dengan sejarahnya yang begitu panjang dan bagian dari pusat kebudayaan kita, sebaiknya tidak boleh dibangun hotel bintang lima maupubintang sepuluh, kata Hasto di sela acara konsolidasi PDI Perjuangan di Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta, Minggu (24/11).
Baca Juga:Simak Beberapa Fakta Ganjar Pranowo Jadi Ketum KAGAMA