Jakarta, Gesuri.id - Presiden Joko Widodo mengatakan pemerintah menargetkan akan membangun setidaknya 3.000 Balai Latihan Kerja (BLK) Komunitas di lingkungan pesantren pada tahun 2020. Target tersebut ditetapkan setelah tahun ini pemerintah sukses membangun 1.000 BLK Komunitas di pesantren.
Hal ini disampaikan Presiden Jokowi saat memberikan sambutan pada penandatanganan kerja sama antara Kementerian Ketenagakerjaan dengan pondok pesantren penerima bantuan BLK Komunitas, di Jakarta, Rabu (20/2).
Baca: BLK di Pesantren Diharapkan Efektif Tingkatkan SDM
Saya kira kalau cuma seribu masih sangat kurang. Tahun depan minimal 3.000 (BLK) karena jumlah pesantren di Indonesia mencapai 29 ribu, kata Presiden Jokowi.
Presiden menyatakan, Indonesia dihadapkan pada bonus demografi, di mana penduduk usia produktif jauh lebih banyak. Bonus demografi ini akan menjadi masalah bagi Indonesia jika angkatan kerja tidak memiliki keterampilan kerja.