Rudianto Tjen Bantu 30 Mahasiswa Bangka Belitung Kuliah Gratis

Saya hanya berpesan kepada adik-adik yang mendapatkan beasiswa, agar tidak menyia-nyiakan beasiswa kuliah yang telah didapat.
Sabtu, 24 Agustus 2024 09:43 WIB Jurnalis - Haerandi

Babel, Gesuri.id Anggota DPR RI Dapil Bangka Belitung (Babel), Ir. Rudianto Tjen kembali menyerahkan bantuan beasiswa KIP-Kuliah untuk 30 mahasiswa Universitas Bangka Belitung (UBB). Ia berharap bantuan tersebut menjadi upaya untuk terus meningkatkan kualitas SDM di Babel kedepannya.

Bantuan beasiswa tersebut diserahkan secara simbolis pada Kamis (22/8/2024), di Gedung Rektorat yang disaksikan langsung oleh Plt. Wakil Rektor 1 Universitas Bangka Belitung, Nanang Wahyudin beserta jajarannya.

Saya hanya berpesan kepada adik-adik yang mendapatkan beasiswa, agar tidak menyia-nyiakan beasiswa kuliah yang telah didapat. kalau seandainya mau menjadi profesional, kuliahlah yang baik, belajarlah yang baik, kata Rudianto Tjen saat dihubungi, Kamis (22/8).

Rudi percaya bahwa pendidikan merupakan salah satu faktor untuk bisa mendukung meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) di masa yang akan datang. Ia berharap Babel mampu menjadi daerah berkembang dan maju lewat SDM yang berkualitas.

Di tangan adik-adik semua, saya sangat berharap daerah kita makin berkembang, makin maju, masyarakatnya makmur sejahtera. Saya percayakan kepada adik-adik semua, ungkap legislator asal Babel tersebut.

Baca juga :