Saat Olly Berkisah Tentang Pengkhianatan Yudas

Olly menceritakan salah satu kisah tragis dalam Alkitab, yaitu kisah pengkhianatan Yudas.
Selasa, 23 April 2019 23:02 WIB Jurnalis - Gabriella Thesa Widiari

Manado, Gesuri.id - Gubernur Sulawesi Utara Olly Dondokambey bersama istrinya yang juga Ketua TP PKK Sulut Rita Maya Dondokambey-Tamuntuan menghadiri perayaan Paskah ASN dan THL Pemprov Sulut yang dilaksanakan di Auditorium Mapalus, Selasa (23/4) sore.

Baca: Olly: Koperasi Topang Ekonomi Sulut

Pada kesempatan itu, Gubernur Olly menceritakan salah satu kisah tragis dalam Alkitab, yaitu kisah pengkhianatan Yudas. Dituliskan dalam Lukas 22:1-6, bahwa Yudas bermufakat dengan para imam-imam kepala dan kepala-kepala pengawal bait Allah, orang-orang yang ingin membunuh Yesus. Sebagai imbalannya ia mendapatkan 30 keping uang perak.

Jangan kita berkhianat seperti Yudas yang menjual Tuhan Yesus senilai 30 keping perak, kata Olly.

Olly menuturkan, kegagalan Yudas menjadi pelajaran yang sangat berharga bagi semua orang sepanjang zaman. Pelajaran itu adalah bahwa seseorang yang sudah menjadi pilihan Tuhan belum tentu tidak bisa gagal dalam pengiringannya kepada Tuhan. Seperti Yudas, akhirnya ia berkhianat dengan menjual Yesus. Hal ini terjadi atas pilihan dan keputusan Yudas sendiri.

Baca juga :