Tenaga Medis Babel Harus Aktif Perangi Pelanggaran

Mulkan minta seluruh tenaga medis harus mampu melakukan pencegahan pelanggaran baik pelayanan kepada masyarakat maupun administrasi.
Rabu, 10 Juli 2019 17:30 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Bangka, Gesuri.id - Bupati Bangka, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Mulkan minta seluruh tenaga medis di daerahnya harus mampu melakukan pencegahan pelanggaran baik pelayanan kepada masyarakat maupun administrasi.

Hal itu disampaikan bupati di Sungailiat, saat rapat koordinasi tenaga medis di Kabupaten Bangka, Rabu yang melibatkan nara sumber perwakilan dari Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) di Bangka, Rabu (10/7).

Baca:Singkawang Berharap Jadi Tuan Rumah Rakernas Apeksi

Tuntutan pencegahan pelanggaran hukum bagi tenaga medis kata bupati, lebih ditekankan pada persoalan pelayanan kesehatan baik di rumah sakit maupun di Puskesmas dan pusat kesehatan lainnya.

Kedepannya, tenaga medis harus mampu memahami dan menjalankan pekerjaanya sesuai dengan ketentuan yang berlaku termasuk pula masalah laporan administrasi, kata Bendahara DPD PDI Perjuangan Provinsi Bangka Belitung ini.

Baca juga :