Andreas Pareira: Selamat Jalan Lord Didi 

Seniman grass root yang mampu menembus strata sosial penggemar seni musik di semua lapisan.
Selasa, 05 Mei 2020 11:20 WIB Jurnalis - Hiski Darmayana

Jakarta, Gesuri.id - Anggota DPR Fraksi PDI Perjuangan Andreas Hugo Pareira menyampaikan rasa duka mendalam atas meninggalnya Dionysius Prasetyo, penyanyi campur sari yang lebih dikenal dengan nama Didi Kempot.

Baca:Didi Kempot Berpulang, Sari Koeswoyo Berduka

Menurut Andreas, semua warga Indonesia, khususnya yang keturunan Jawa, hampir pasti mengenalnya sebagai seorang artis besar, seniman grass root yang mampu menembus strata sosial penggemar seni musik di semua lapisan.

Dari pedagang di pasar, pengusaha besar, sampai para menteri kabinet bahkan presiden pun mengenal Didi Kempot dengan musik khas campur sari melankoliknya, kata Andreas, Selasa (5/5).

Andreas mengaku dirinya masih mengingat benar pentas Didi Kempot pada acara pembukaan Rapat Kerja Nasional PDI Perjuangan, 10 Januari 2020 di JI Expo Kemayoran, Jakarta.

Baca juga :