Aria Bima: Hubungan PDI Perjuangan-Demokrat Selalu Baik

Ia mencontohkan saat pilkada-pilkada ataupun kegiatan di DPR, PDI Perjuangan dan Demokrat selalu saling menghargai. 
Selasa, 25 Maret 2025 10:10 WIB Jurnalis - Effatha Gloria V.G. Tamburian

Jakarta, Gesuri.id - Politikus PDI Perjuangan Aria Bima menegaskan hubungan antara partai berlambang moncong putih itu dengan Partai Demokrat selalu baik.

Ia mencontohkan saat pilkada-pilkada ataupun kegiatan di DPR, PDI Perjuangan dan Demokrat selalu saling menghargai.

Hubungannya baik dalam pengertian secara fungsional kita banyak kerja sama ya. Dari dulu ya kalau kita lihat dari pilkada-pilkada maupun kegiatan di DPR, antara PDI dan Partai Demokrat itu selalu menjaga posisi masing-masing dan tetap saling menghargai, katanya di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, dikutip Selasa(25/3/2025).

Akan tetapi, dia enggan menjelaskan bagaimana hubungan antara Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri dengan Ketua MTP, Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).

Kalau mengenai Ibu [Megawati] dan Pak SBY, saya kira yang tahu Pak SBY dan Ibu sendiri. Tapi PDI dan Demokrat selalu baik-baik saja, ujar Aria.

Baca juga :