Surabaya, Gesuri.id - Pengerukan saluran drainase dilakukan secara masif oleh Pemerintah Kota Surabaya melalui Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga dan Pematusan. Diantaranya Saluran Brandgang yang ada di Jalan Darmo.
Pengerukan yang telah dilakukan selama empat bulan itu untuk mengantisipasi terjadinya genangan di wilayah Perkotaan. Saluran yang tersedia sepanjang jalan Opak hingga sungai Kalimas didaerah darmokali dikerjakan secara manual oleh Satgas PUBMP.
Baca:Anas Minta Kemampuan Pelaku UMKM Ditingkatkan
Wakil Wali Kota Surabaya Armuji setelah menemui UMKM di Kecamatan Tenggilis Mejoyo secara spontan melihat progres pengerukan saluran tersebut, turun ke dasar saluran dirinya mengarahkan petugas PU agar proses bisa dipercepat.