Jakarta, Gesuri.id -Politikus PDI Perjuangan Arteria Dahlan mengaku sedih hati melihat masifnya isu kebangkitan PKI belakangan ini.
Anggota Komisi III DPR itu mengatakan isu kebangkitan partai terlarang itu menjadi ritual tahunan yang selalu dihembuskan pada setiap bulan September.
Baca:Arteria: Getol Gembar-gembor Isu PKI, Bangkitkan Kebencian!
Jujur saya sedih, prihatin dan kecewa. Isu PKI kembali di hadirkan meritual tiap tahun pada bulan September. Adressnya jelas pemerintah yang berkuasa pak Jokowi. Walaupun kala itu pak Jokowi masih Balita kalau dipaksakan jadi PKI, kata Arteria saat menjadi panelis dalam diskusi di salah satu stasiun televisi swasta, Selasa (29/9).